Cara Membuat Foto Sinematik dengan Efek Bokeh Samsung Galaxy A53

Seperti diketahui, Samsung Galaxy A53 punya spesifikasi mentereng, tidak terkecuali untuk kameranya. Meskipun ukurannya compact, Galaxy A53 sudah dilengkapi dengan HDR, Panorama, LED Flash, mode portrait, AR Sticker, hingga efek bokeh. Tak sulit untuk mencari tau cara membuat foto sinematik hanya dari fitur kameranya. Simak penjelasan berikut untuk mengetahui keunggulan lain dari kamera Samsung Galaxy A53.

 

Gunakan Multi-Lens untuk Hasil Foto yang Tajam

Galaxy A53 jadi device yang ideal jika Anda menginginkan hasil foto yang tajam. Karena, device ini telah dilengkapi dengan kamera multi-lense untuk bidikan yang lebih tajam dan jelas. Kamera OIS 64MP mampu menangkap detail terbaik.

 

Anda dapat memperluas sudut pandang dengan Ultra Wide Camera (12MP) atau sesuaikan fokus pakai Depth Camera (5MP). Bila ingin memperlihatkan detail objek dalam jarak dekat Anda bisa mengandalkan Macro Camera (5MP). Kamera Galaxy A53 yang telah didesain dengan sangat baik ini akan membuat pengalaman fotografi Anda terasa lebih menyenangkan.

 

Sementara kamera depannya dibekali resolusi 32 MP dengan bukaan f/2.2 memungkinkan Anda bisa mengambil foto selfie berkualitas tinggi. Untuk memenuhi kebutuhan Anda, Galaxy A53 juga menghadirkan banyak pilihan mode pemotretan. Mulai dari Pro, Food, Slow-mo, hingga Fun. Semua fitur ini lebih dari cukup untuk meluapkan sisi kreatif Anda ke dalam hasil jepretan.

 

Pilih Smartphone dengan Kamera OIS

Hanya dengan kamera smartphone, Anda bisa meningkatkan skill fotografi. Jika menginginkan hasil foto yang maksimal dan tampak profesional, dapat memilih smartphone dengan kamera OIS atau Optical Image Stabilization. Fitur ini memberikan hasil rekaman gambar yang jauh lebih stabil. Biasanya, ketika ingin mengambil gambar khususnya merekam video di kondisi low light hasilnya akan buram. Nah, fitur ini berguna untuk meminimalisir masalah tersebut.

 

Fitur OIS juga bertujuan untuk mengimbangi gerakan kamera. Seperti contoh ketika Anda menggerakkan device atau memiringkannya secara horizontal maupun vertikal. Seperti kamera belakang, kamera depan juga sama bagusnya, baik saat digunakan di dalam kondisi cerah maupun low light.

 

Terapkan Efek Bokeh dari Depth Camera

Cara membuat foto sinematik bisa dengan menggunakan efek bokeh. Efek ini menekankan kepada kualitas estetika dari keburaman area di luar fokus gambar Anda. Semakin sempit depth of field atau semakin besar aperture, maka semakin banyak pula area di luar fokus yang Anda dapatkan. Keestetikan dari efek bokeh dapat terlihat dari sejauh mana background tampak terpisah dari subjek foto sehingga memberikan kedalaman yang memukau. Kamera Depth 5MP pada Galaxy A53 yang juga didukung oleh AI membuat hasil tangkapan device jadi lebih hidup. AI akan melakukan remaster foto secara otomatis untuk menyempurnakan hasilnya sehingga kualitas gambar meningkat.

 

Jangan Lupakan Kapasitas Baterai Smartphone

Aktivitas fotografi tidak akan berjalan sempurna jika tidak dibarengi dengan kapasitas baterai smartphone yang mumpuni. Atas dasar kebutuhan inilah yang membuat Samsung memberikan kapasitas baterai yang hemat pada Galaxy A53. Baterai 5.000mAh (tipikal)² memberi Anda lebih banyak waktu untuk melakukan aktivitas fotografi, berbagi, bermain game dan lainnya. Galaxy A53 juga cocok bagi yang super sibuk karena device ini didukung dengan Super Fast Charging hingga 25W untuk pengisian daya baterai yang lebih cepat. Anda juga bisa memaksimalkan kinerja baterai secara keseluruhan dengan mengaktifkan penghematan daya adaptif.

 

Beberapa cara membuat foto sinematik menggunakan Samsung Galaxy A53 di atas tadi bisa Anda terapkan. Tingkatkan skill fotografi Anda dengan berbagai fitur pada kamera Galaxy A53. Tertarik untuk merasakan pengalamannya juga?

 

 

 

 

 

 

 

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *